Iklan - Scroll ke bawah untuk baca artikel
BeritaDaerah

Peringati Hari Bhakti Adhyaksa Ke-63, Kejari Abdya Gelar Sejumlah Kegiatan

348
×

Peringati Hari Bhakti Adhyaksa Ke-63, Kejari Abdya Gelar Sejumlah Kegiatan

Sebarkan artikel ini
Kajari Abdya, Heru Widjatmiko dan Pj Bupati H. Darmansah meninjau kegiatan donor darah yang digelar Kejari setempat, Senin (17/7/2023). Foto: Acehglobal/M. Nasir.

BLANGPIDIE – Dalam rangka memperingati Hari Bhakti Adhyaksa ke-63, Kejaksaan Negeri (Kejari) Aceh Barat Daya (Abdya) menggelar sejumlah kegiatan mulai dari donor darah, pengobatan massal hingga bakti sosial (baksos).

Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Abdya, Heru Widjatmiko, S.H., M.H., mengatakan, salah satu kegiatan yang digelar pada peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke-63 ini adalah kegiatan donor darah. Kegiatan tersebut dilakukan sebagai bentuk dukungan Kejari Abdya dalam memenuhi stok darah di daerah Abdya.

Advertisement
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Donor darah ini adalah untuk membantu ketersediaan darah, kita ketahui bersama kebutuhan darah setiap bulan di daerah kita mencapai 600 kantong. Jadi kegiatan ini diharapkan dapat menambah persediaan,” ujarnya.

Menurut Kajari Abdya, donor darah yang dilakukan akan berdampak baik secara medis khususnya bagi kesehatan individu pendonor, apalagi dilakukan dengan rutin.

“Jika kita melakukannya dengan rutin dapat menurunkan resiko serangan jantung, kanker dan stroke, dan juga dapat menstabilkan kadar zat besi dalam darah,” terangnya.

Baca Juga :   Ungkap Dugaan Korupsi PT CA, Ketua DPP FKPPA Apresiasi Kejari Abdya

Adapun kegiatan donor darah tersebut dilakukan dengan melibatkan tenaga medis dan dokter di jajaran Dinas Kesehatan, RSUD Teuku Pekan dan PMI Abdya.

“Semoga ada 20 kantong darah yang bisa dikumpulkan di acara ini dan kami berharap darah donor tersebut bisa digunakan untuk membantu masyarakat lain yang membutuhkan,” ucap Kajari Abdya, Heru Widjatmiko.

Baca Juga :   Jelang Ramadhan, Harga Daging Kerbau di Subulussalam Tembus Rp 210 Ribu Per Kilo

Amatan Acehglobal, selain acara donor darah, Kejari Abdya juga melakukan sejumlah kegiatan lain diantaranya, pemeriksaan dan pengobatan massal gratis, bakti sosial, pembagian paket sembako ke Pondok Pesantren, Anak Yatim, Purnaja serta Pegawai honorer Kejaksaan setempat.

Acara tersebut turut dihadiri Pj. Bupati Abdya H. Darmansah SPd MM yang didampingi Ketua TP-PKK Ny Zulhijjah Darmansah, dan Ketua IAD Kejari Abdya Ny. Rita Heru.(*)

Editor: SSY