Iklan - Scroll ke bawah untuk baca artikel
BeritaDaerah

Safaruddin Ajak Kader Gerindra Abdya Menangkan Prabowo sebagai Presiden

189
×

Safaruddin Ajak Kader Gerindra Abdya Menangkan Prabowo sebagai Presiden

Sebarkan artikel ini
Acara silaturahmi dan rapat konsolidasi kader partai Gerindra Abdya yang berlangsung di Aula Hotel Loser Blangpidie, Selasa (30/8/2022). FOTO: IST

Blangpidie, AcehGlobalNews.com — Sekretaris Umum Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Provinsi Aceh, Safaruddin, S.Sos MSP mengajak para kader dan simpatisan partai tersebut untuk memenangkan Prabowo Subianto menjadi Presiden di Pilpres 2024 mendatang.

Ajakan itu disampaikan Safaruddin dalam acara silaturahmi dan rapat konsolidasi partai Gerindra kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) yang berlangsung di Aula Hotel Grand Loser Blangpidie, Selasa (30/8/2022).

Advertisement
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Melalui momentum silaturrahmi dan konsolidasi pengurus ini, ada semangat yang sama, visi dan cita-cita bersama. Tumbuh kesadaran kolektif bahwa Gerindra di kabupaten ini adalah pemenang Pemilu 2024 mendatang,” ujar Safaruddin.

Baca Juga :   Siput Mata Lembu, Kuliner Trending di Aceh Selatan

Safaruddin menegaskan, kader Gerindra adalah kader partai yang menjunjung tinggi kedisiplinan dan loyalitas kepada partai dan pimpinannya.

Wakil Ketua DPR Aceh itu, berharap seluruh pengurus DPC, PAC, Ranting dan pengurus yang baru harus bekerja keras untuk meningkatkan perolehan suara dan kursi Gerindra pada Pileg 2024 mendatang.

“Demikian juga harus bisa memenangkan Prabowo Subianto sebagai Presiden di Pilpres, Pilgub dan Pilkada di Kabupaten Abdya pada Pemilu serentak 2024 nanti. Untuk itu, semuanya harus kompak dan solid. Juga harus disiplin dan hadir di tengah masyarakat saat mereka membutuhkan kita,” ajak Safaruddin.

Menurut pria yang hobi olahraga sepakbola ini, ke depan tantangan Gerindra sangatlah besar. Karena itu, ia meminta seluruh kader partai untuk turun ke bawah, menyapa masyarakat dan menggaungkan bahwa Gerindra hadir untuk rakyat.

Baca Juga :   Cabang Kelima AA Clinic Aesthetic Center di Banda Aceh Diresmikan

Kesempatan itu, Safaruddin juga menantang Ketua DPC Partai Gerindra Abdya yang baru, yakni Roni Guswandi untuk membawa partai berlambang burung garuda ini menjadi pemenang pemilu legislatif di Abdya.

“Saudara Roni Guswandi, selaku Ketua DPC Gerindra Abdya yang baru, saya tantang untuk bisa membawa Gerindra sebenar-benarnya menjadi pemenang pileg di kabupaten kita tercinta ini,” tegasnya.

“Pantau dan evaluasi terus kinerja fraksi, pengurus DPC dan PAC. Karena Ketua DPC Gerindra, punya kewenangan penuh dan akan kita back up total,” tegasnya lagi.

Baca Juga :   Wakil Ketua DPRA Safaruddin Santuni Keluarga Korban Kebakaran di Abdya

Selain itu, Safaruddin juga mengajak seluruh pengurus dan kader partai Gerindra Abdya, serta sayap partai agar memberikan dukungan penuh kepada ketua baru, yaitu Roni Guswandi.

“Dukung penuh Roni sebagai Ketua Gerindra Abdya, apapun kebijakannya itu juga kebijakan saya,” ujar politisi muda Barsela itu.

Pada acara silaturahmi dan rapat konsolidasi partai Gerindra tersebut hadir Ketua DPC Partai Gerindra Abdya, Roni Guswandi atau yang akrab disapa Abi Roni.

Kemudian, turut hadir anggota DPRK Abdya Yulizar alias Yong Pabrek, para pengurus DPC dan PAC, serta pengurus Sayap Partai, Gerakan Indonesia Raya.(*)