Iklan - Scroll ke bawah untuk baca artikel
Daerah

Bupati Tgk Amran Lepas Kontingen Jumbara PMR-PMI Kabupaten Aceh Selatan

385
×

Bupati Tgk Amran Lepas Kontingen Jumbara PMR-PMI Kabupaten Aceh Selatan

Sebarkan artikel ini
Bupati Aceh Selatan Tgk. Amran melepas kontingen PMR-PMI Kabupaten Aceh Selatan tingkat Provinsi Aceh ke Kabupaten Aceh Tamiang di Pendopo Bupati setempat, Jum'at (19/5/2023). Foto: Acehglobal/Ist.

Reporter : Muzakir

ACEH SELATAN – Bupati Aceh Selatan Tgk. Amran melepas kontingen PMR-PMI Kabupaten Aceh Selatan untuk mengikuti Jumpa Bhakti Gembira (jumbara) Palang Merah Remaja (PMR) tingkat Provinsi Aceh ke Kabupaten Aceh Tamiang. Pelepasan berlangsung di Pendopo Bupati setempat, Jum’at (19/5/2023).

Advertisement
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Turut berhadir dalam pelepasan Forkopimda Aceh Selatan, Para Asisten, Kepala SKPK, Kabag Setdakab, Pengurus PMI Aceh Selatan dan anggota PMR Kabupaten Aceh Selatan.

Baca Juga :   Pemerintah Gampong Cot Jeurat Abdya Salurkan Bantuan Pupuk Pertanian kepada Masyarakat

Jumbara tingkat provinsi Aceh akan dilaksanakan pada tanggal 20-24 Mei 2023 bertempat di objek wisata Gunung Pandan, Kecamatan Tenggulun Kabupaten Aceh Tamiang, dengan membawa kontingen sebanyak 21 orang siswa SMA.

“Pemkab Aceh Selatan menyambut baik partisipasi kontingen PMR pada kegiatan tersebut, serta hendaknya momentum penting ini kita maknai secara positif untuk menghadapi tugas kemanusiaan ke depan, yang tentunya semakin beragam dan penuh tantangan,” kata Bupati Amran.

Bupati melanjutkan, palang merah Indonesia atau dikenal dengan PMI, merupakan salah satu aset bangsa yang selayaknya dikelola secara professional, Amanah, netral, dan mandiri. Diantara keberadaan organisasi kemanusiaan, pmi terus dituntut untuk berada di garis terdepan.

Baca Juga :   KNPI Aceh Utara Apresiasi Kafilah MTQ Raih Peringkat 5 di Bener Meriah

“Khususnya di bidang penanganan bencana, pengelolaan darah, serta tugas-tugas kemanusiaan lainnya, tak dapat dipungkiri, dalam kurun waktu yang lama, pmi telah menjadi mitra strategis bagi pemerintah dan Lembaga lainnya,” sambungnya.

Pada kesempatan tersebut, atas nama pribadi dan atas nama pemerintah daerah, Bupati Tgk Amran mengucapkan selamat atas terpilihnya saudara/saudari sebagai bagian dari kontingen Jumpa Bhakti Gembira (Jumbara) Palang Merah Remaja, yang juga merupakan bagian dari program Palang Merah Indonesia.

Baca Juga :   Warga Gampong Cot Jeurat Blangpidie Terima BLT DD Sembari Lakukan Vaksinasi Covid-19

“Saya berharap kepada saudara saudari agar dapat menjaga nama baik Kabupaten Aceh Selatan nantinya, manfaatkan momen ini untuk menjalin Kerjasama dengan teman-teman dari kontingen lainnya, untuk bergandengan tangan, saling mendukung, dan saling membantu demi kemanusiaan,” ucapnya. (*)

Editor : Salman

Simak berita dan artikel lainnya di Google News