Iklan - Scroll ke bawah untuk baca artikel
BeritaOlahraga

Rencong Muda Juara Turnamen Bola Voli Rencong Muda Cup I Nagan Raya

370
×

Rencong Muda Juara Turnamen Bola Voli Rencong Muda Cup I Nagan Raya

Sebarkan artikel ini
Rencong Muda berhasil meraih juara I pada turnamen Bola Voli Rencong Muda Cup I usai mengalahkan Socfindo Vc dengan skor 3-1 di Lapangan Rencong Muda, Nagan Raya, pada Minggu (26/11/2023) sore. Foto: Acehglobal/Ist.

Suka Makmur, Acehglobal — Turnamen Bola Voli Rencong Muda Cup I yang digelar dalam rangka HUT Pemuda Desa Suak Palembang, Kecamatan Darul Makmur, Kabupaten Nagan Raya, Aceh, berakhir dengan kemenangan tim Rencong Muda.

Dalam pertandingan final yang berlangsung di Lapangan Rencong Muda, Minggu (26/11/2023) sore, Rencong Muda mengalahkan tim PT. Socfindo Vc dengan skor 3-1.

Advertisement
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Pertandingan final yang disaksikan oleh seribuan penonton dan suporter dari kedua tim voli tersebut berlangsung cukup sengit. Pada set pertama, Rencong Muda berhasil unggul dengan skor 25-21. Namun, pada set kedua, Socfindo Vc membalikkan keadaan dengan skor 25-12.

Baca Juga :   SaKA: Tukang Masak Hingga Teknisi Listrik di PT SMD Abdya Impor Dari Cina

Tidak ingin kalah, Rencong Muda kembali menunjukkan permainan terbaiknya pada set ketiga. Dengan skor 25-21, Rencong Muda berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2.

Pada set keempat, pertandingan semakin memanas. Kedua tim saling jual beli serangan. Namun, Rencong Muda akhirnya berhasil meraih kemenangan dengan skor 25-21.

Dengan hasil ini, Rencong Muda berhak menyandang gelar juara I Turnamen Bola Voli Rencong Muda Cup I. Sementara itu, Socfindo Vc harus puas dengan posisi runner-up.

Kepala Disbudparpora Nagan Raya, Fariky, yang turut hadir menyaksikan pertandingan, mengapresiasi pelaksanaan turnamen ini. Ia berharap, turnamen ini dapat menjadi sarana untuk meningkatkan prestasi atlet bola voli di Nagan Raya.

Baca Juga :   Kabar Gembira, Tahun Ini Arab Saudi Izinkan 1 Juta Jemaah Haji dari Indonesia

“Pastinya kita sangat mendukung. Semoga Final Turnamen Bola Voli Rencong Muda Cup I berjalan dengan lancar tanpa ada hambatan,” ujar Fariky.

Hal senada juga disampaikan Ketua Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Nagan Raya, Edian Syahputra.

Ia mengatakan, kegiatan tersebut tidak terlepas dari pembinaan yang dilakukan PBVSI Nagan Raya. Dalam hal ini, pihaknya mendukung dan mengapresiasi pelaksanaan kegiatan Turnamen Bola Voli Rencong Muda Cup I.

Kemudian, tambah pria yang lebih dikenal dengan 805LP itu, turnamen tersebut sebagai persiapan untuk mencetak bibit unggul dalam berbagai event olahraga bola voli, baik tingkat kabupaten, provinsi bahkan nasional.

Baca Juga :   KPU Ajak Masyarakat Cek Sipol, Jika Terdaftar Anggota Parpol Laporkan, Begini Caranya!

“Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk pembinaan atlet bola voli di Nagan Raya. Ini juga untuk mempersiapkan atlet-atlet unggul untuk mengikuti berbagai event seperti PORA, POPDA, Kejurda dan event lainnya,” imbuh Edian.

Ketua Panitia Turnamen Bola Voli Rencong Muda Cup I, Zulkifli, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan berpartisipasi dalam pelaksanaan kegiatan tersebut.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi, terutama panitia, pemuda dan warga Desa Suak Pelembang serta seluruh pihak terlibat kegiatan ini, atas nama panitia kami ucapkan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya,” ucap Zul.(*)

Editor : Salman