Iklan - Scroll ke bawah untuk baca artikel
BeritaDaerah

Kajian Millenial RTA Aceh Utara Kembali Hadir, Bahas Pola Asuh Anak Ala Rasulullah

297
×

Kajian Millenial RTA Aceh Utara Kembali Hadir, Bahas Pola Asuh Anak Ala Rasulullah

Sebarkan artikel ini
Foto bersama usai kajian millenial RTA Aceh Utara di Kafe pada bulan September yang lalu. Foto: Acehglobal/Murhaban.

Lhoksukon – Pengurus Cabang Rabithah Thaliban Aceh (PC-RTA) Kabupaten Aceh Utara kembali akan menggelar Kajian Millenial di Kafe. Kali ini, tema yang diusung adalah “Pola Asuh Anak Ala Rasulullah”.

Kajian akan digelar pada malam Minggu, 7 Oktober 2023 pukul 20.00 WIB di Geureudong Kupi, Simpang Rangkaya, Tanah Luas.

Advertisement
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Kajian ini akan diisi oleh dua pemateri, yakni Wakil Ketua MPU Aceh Dr. Muhammad Hatta, Lc., M.Ed., dan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Aceh Utara, Jamaluddin, S.Sos., M.Pd.

Baca Juga :   Liburan Idul Fitri, Sejumlah Objek Wisata di Simeulue Dipadati Pengunjung

Rais ‘Am PC-RTA Aceh Utara Tgk. Hafiz Almansuri, S.Ag., mengatakan kajian ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat, khususnya kaum milenial, tentang pentingnya ilmu parenting.

“Ilmu parenting ini sangat penting, baik bagi para orang tua yang sudah memiliki keturunan, maupun bagi kaum muda yang hendak menikah,” kata Tgk. Hafiz, kepada Acehglobal, Selasa (3/10/2023).

Baca Juga :   Luka Modric Sebut Kroasia Punya DNA Real Madrid

Sementara itu, Ketua Pelaksana Kajian Tgk. Murhaban, SH., mengatakan bahwa ilmu parenting adalah sebuah proses untuk memantaskan diri menjadi orang tua teladan.

“Belajar ilmu parenting akan membuat kita lebih memahami cara mengasuh yang lebih bijak,” ujar Tgk. Murhaban.

Kajian ini terbuka untuk umum, baik laki-laki maupun perempuan. Koordinator Kajian Tgk. Aris Munandar mengimbau kepada peserta kajian untuk datang dengan ditemani mahramnya.

Baca Juga :   Audiensi dengan Bupati Tgk Amran, Forum Imum Mukim Aceh Selatan Sampaikan Ini

Ketua PAC RTA Pirak Timu itu juga mengatakan pihaknya telah berkoordinasi dan bekerjasama dengan Pimpinan Majelis Haurah Insiyah DSA, yaitu Bunda Hera Noviawaty sebagai Koordinator jama’ah akhwat.

“Semoga dengan kajian ini, menjadi sebagai upaya dalam mengedukasi terkait pola asuh anak ala Rasulullah untuk menjadi orang tua bahagia, membangun generasi cerdas berkarakter,” pungkas Tgk. Aris.(*)

Editor: Salman