Iklan - Scroll ke bawah untuk baca artikel
Daerah

Bank Aceh Cabang Lhokseumawe Beli Baju Lebaran untuk Puluhan Anak Yatim

346
×

Bank Aceh Cabang Lhokseumawe Beli Baju Lebaran untuk Puluhan Anak Yatim

Sebarkan artikel ini

LHOKSEUMAWE – Kebahagiaan dan senyuman terpancar dari wajah anak-anak yatim saat diajak oleh pihak Bank Aceh Syariah (BAS) Cabang Lhokseumawe mencari baju baru yang akan mereka kenakan nanti pada Hari Raya Idul Fitri 1444 H, di Suzuya Mall Lhokseumawe, Sabtu (15/04/2023).

Kegiatan ini merupakan penutupan dari sejumlah program “Ramadhan Berkah” Bank Aceh Syariah Cabang Lhokseumawe yang telah dilaksanakan didalam bulan suci Ramadhan 1444 H.

Advertisement
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Alhamdulillah hari ini pada kegiatan penutup program “Ramadhan Berkah” Bank Aceh Cabang Lhokseumawe, kita belanja baju lebaran bersama 50 orang anak yatim di Suzuya Mall Lhokseumawe,” kata Pimpinan Bank Aceh Syariah Cabang Lhokseumawe Taufik Saleh kepada media ini, Sabtu (15/04).

Selain membelanjakan baju lebaran untuk 50 anak yatim, Pimpinan BAS Cabang Lhokseumawe yang akrab disapa Pak Taufik itu mengatakan, bahwa pihaknya juga telah menyerahkan santunan anak yatim sebanyak 500 orang dalam wilayah kerja Bank Aceh Cabang Lhokseumawe.

Baca Juga :   Safaruddin Jenguk Balita Penderita Bocor Jantung di Abdya

Selain itu, juga pembagian 200 paket iftar, pembagian takjil sebanyak 500 paket, wakaf 50 al qur’an dan bantuan biaya operasional untuk Pesantren QAHA Lhokseumawe, serta bantuan 283 paket sembako untuk petugas kebersihan pada Dinas DLHK Kabupaten Aceh Utara.

Baca Juga :   KNPI Subulussalam Gelar Buka Puasa Bersama Anak Yatim

Dikatakannya, kegiatan “Ramadhan Berkah” itu, untuk membantu masyarakat yang membutuhkan.

“Dengan telah menyalurkan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkannya, diharapkan mampu meraih kemuliaan dan keberkahan di bulan penuh rahmat maghfirah tersebut,” tuturnya.

Untuk itu, Taufik Saleh juga mengharapkan, dengan telah disalurkannya berbagai bantuan tersebut, diharapkan bermanfaat bagi penerimanya, untuk kebutuhan hari raya Idul Fitri 1444 H ini. (*)

Editor : Salman