Dalam kesempatan itu, Venny yang juga merupakan Ketua Forum Keuchik Kabupaten Abdya juga mengukuhkan dua personel Keujrun Blang (pimpinan sawah) yang baru di Gampong Guhang, yakni Zulkifli, dan Khairuddin yang ditunjuk sebagai Keujrun Blang wilayah simpang.
Sementara itu, Keujrun Blang Gampong Guhang, Zulkifli, menyampaikan ungkapan terima kasih atas penunjukan dirinya selaku Keujrun Blang.
“Saya atas nama Keujrun Blang yang dipilih dan ditunjuk berdasarkan musyawarah berharap masukan dan saran dari para Aneuk Blang terutama dalam menjalankan tugas sebagai Keujrun. Jika ada salah atau kurang tepat mohon saya ditegur dan diingatkan,” tutur Zulkifli.
Untuk diketahui, luas ahan sawah di Gampong Guhang mencapai lebih kurang 16 hektar yang tersebar di dua titik lokasi, yaitu wilayah Keujrun sawah simpang atas (Ateuh) dan simpang bawah (baroeh).
Dalam acara Kanuri Blang tersebut juga dilaksanakan musyawarah bersama Aneuk Blang, Keuchik, Tuha Peut, Aparatur Gampong, dan tokoh masyarakat untuk menentukan jadwal yang tepat untuk menyemai bibit, dan menanam padi di wilayah persawahan Gampong Guhang. (*)
Simak berita dan artikel lainnya di Google News dan ikuti saluran kami di Channel WhatsApp