GLOBAL BANDA ACEH – Terkadang dalam menjalankan ibadah puasa, kita sering direndung oleh aneka ujian sehingga tak jarang membuat kita merasa khawatir dalam menjalankan ibadah puas.
Sebut saja salah satunya adalah tentang kesehatan selama berpuasa karena selain aktifitas yang padat cuaca ekstrim juga sangat berpengaruh bagi kondisi tubuh kita.
Pertanyaan yang muncul selanjutnya apakah selama bulan Ramadhan aktivitas dan ibadah lainnya akan ikut terganggu?
Menurut Putri Eka Sari khawatir yang muncul itu terkadang karena ada sebagian kita belum begitu paham dengan puasa sehingga muncul kekhawatiran.
Padahal, Kata Mahasiswi Kedokteran Universitas Syiah Kuala itu, Puasa itu tidak hanya menahan haus dan lapar saja, ternyata puasa juga berpengaruh baik untuk kesehatan kita.
Sehingga Kata wanita yang Akrap disapa Putri itu, Masyarakat tidak perlu khawatir imunitasnya akan menurun saat berpuasa. Karena puasa sebenarnya hanya menggeser jam makan dan minum anda.
Jadi, kebutuhan makan dan minum selama berpuasa akan terpenuhi kembali pada saat berbuka puasa dan sahur dengan pemilihan makanan yang sesuai dengan nutrisi yang dibutuhkan tubuh anda.
Dalam al-qur’an juga telah disebutkan manfaat baik dari berpuasa yang terdapat pada penggalan surat al-baqarah ayat 184 yaitu :
وَاَنۡ تَصُوۡمُوۡا خَيۡرٌ لَّـکُمۡ اِنۡ كُنۡتُمۡ تَعۡلَمُوۡنَ
wa an tasuumuu khairul lakum in kuntum ta’lamuun
Yang artinya : dan puasamu itu lebih baik, jika kamu mengetahui.
Mungkin selama ini kita lebih familiar dengan informasi manfaat berpuasa dari segi agama nya saja. Maka dari itu, mari kita bahas tentang manfaat berpuasa dari segi Kesehatannya juga.
Pada salah satu tayangan program Kesehatan dr.OZ di trantv telah membahas beberapa manfaat berpuasa dari segi Kesehatan.
Manfaat yang pertama yang di bahas adalah manfaat Berpuasa yang dapat mengistirahatkan sistem pencernaan, disini maksudnya bukan tidak bekerja sama sekali tetapi jika dalam keadaan normal lambung akan menerima makanan tiap 6-8 jam, yang selanjutnya makanan tersebut akan diturunkan ke usus halus, dan pankreas yang memproduksi enzim-enzim pada proses pencernaan, maka pada saat berpuasa organ-organ tersebut bekerja jauh lebih ringan dari pada saat kita tidak berpuasa.
Simak berita dan artikel lainnya di Google News