Iklan - Scroll ke bawah untuk baca artikel
BeritaOlahraga

78 Atlet Asal Abdya Ikuti PORA XIV di Pidie

300
×

78 Atlet Asal Abdya Ikuti PORA XIV di Pidie

Sebarkan artikel ini

Blangpidie, AcehGlobalNews – Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) mengirimkan 78 Atlet untuk mengikuti Pekan Olahraga Aceh (PORA) XIV Pidie.

Ketua KONI Abdya, Romi Syah Putra kepada Wartawan Kamis (8/12/2022) mengatakan, jumlah atlet Abdya yang berangkat untuk mengikuti PORA XIV Pidie berjumlah 78 orang.

Advertisement
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Jumlah atlet 78 orang ditambah dengan manager, official, pelatih, LO Cabor dan Tim PP PORA, menjadi 115 orang,” ungkapnya.

Menurut Ketua Koni Abdya, ke 78 atlet yang ikut dalam ajang PORA XIV 2022 Pidie masuk dalam 11 cabang olah raga dari 36 cabang yang diperlombakan.

Baca Juga :   Rusia Mulai Invansi Ukraina, Tank Tempur Bergerak

“Jadi, tidak semua cabang dilaksanakan di Sigli, ada yang di Banda Aceh, seperti renang dan panjat tebing,” imbuh Romi Syah Putra.

Romi menyebutkan, ada 11 cabang yang diikuti oleh kontingen Abdya masing -masing cabang bulutangkis, renang, panjat tebing, tarung derajat, pencak silat, anggar, panahan, balap motor, sepatu roda, muathay, dan atletik.

Baca Juga :   DPRK Abdya Diminta Perjuangkan Nasib Eks Tenaga Honorer

“Kita menargetkan, semua cabor bisa meraih medali, karena kita memiliki atlet yang potensial, dan sudah mempersiapkan diri sejak beberapa bulan terakhir. Untuk itu, saya memohon dan suportnya agar atlit kita bisa tampil terbaik dan membawa pulang medali,” demikian harapnya. (*)