BLANGPIDIE – Sedikitnya Delapan (8) unit Rumah Toko (Ruko) di Gampong Geulumpang Payong, Kecamatan Blangpidie, Aceh Barat Daya (Abdya) ludes terbakar, Kamis (18/7/2023).

Peristiwa kebakaran dahsyat ini terjadi sekitar pukul 18.00 WIB menjelang waktu magrib.

Belum bisa diketahui pasti penyebab terbakarnya 8 unit ruko tersebut. Namun, api yang menghanguskan 8 ruko tersebut kini sudah berhasil dipadamkan.

Amatan Acehglobal, berkat kerjasama masyarakat dan TNI, Polri dan Tim Pemadam Kebakaran (Damkar) BPBK Abdya, saat ini api sudah berhasil dipadamkan.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran ini, namun kerugian material akibat kebakaran ditaksir hingga milyaran rupiah.

Di lokasi kejadian, saat ini Tim BPBK Abdya bersama masyarakat dan TNI-POLRI terlihat masih berupaya memastikan api sudah benar-benar padam.(*)

Editor: SSY

 

Simak berita dan artikel lainnya di Google News dan ikuti saluran kami di Channel WhatsApp